10 Jenis Teknologi Dalam Kehidupan Nyata

10 Jenis Teknologi Dalam Kehidupan Nyata – Kemajuan jaman yang semakin berkembang seperti saat ini tak pernah lepas dari kehadiran teknologi. Telah banyak peranan penting yang dikemukakan oleh segenap orang khususnya para ahli, ilmuwan hingga peneliti. Mereka menggabungkan ilmu pengetahuan yang luas untuk menciptakan suatu perubahan yang hingga detik ini kerap digunakan dalam menopang kehidupan nyata.

Secara garis besar, teknologi berasal dari bahasa Yunani. Dimana terdapat 2 suku kata “Techne” yang berarti skill dan “Logos” yang berarti pembelajaran. Dalam bahasa Indonesia, teknologi diartikan sebagai kemampuan untuk menciptakan karya baru. Seperti yang dikemukakan oleh sejumlah ahli, teknologi berarti hal yang berkaitan erat dengan perkembangan jaman. Sehingga hal tersebut bermanfaat besar terhadap kehidupan sehari – hari. Dan faktanya, teknologi telah muncul dalam berbagai jenis, yang di antaranya adalah;

1. Teknologi Informasi
Teknologi Informasi lebih dikenal dengan istilah IT yang berarti suatu hal yang memudahkan semua urusan manusia dalam menyalurkan kajian berita atau informasi secara akurat, tepat dan cepat. Dalam penerapannya, IT lebih memerlukan sarana perangkat keras (Hardware) dan perangkat lunak (Software). Dimana terdapat sumber terpercaya yang dapat dijadikan panutan untuk memberikan informasi terbaru. Contohnya adalah radio, televisi, website dan media umum lainnya.

2. Teknologi Transportasi
Teknologi yang berikutnya ini sangat mendukung program dan aktivitas manusia dalam melakukan aktivitas perjalanan umum. Dimana mereka bisa berpindah tempat secara bebas berdasarkan waktu dan durasi yang ditentukan. Ini merupakan kenyamanan yang semakin maju sejak era baru. Dimana seluruh manusia selalu memanfaatkan teknologi tersebut pada saat menjalankan aktivitas kerja hingga arah pulang. Contohnya yaitu motor listrik, kereta listrik, mobil listrik, pesawat dan lain – lain.

3. Teknologi Komunikasi
Yang ketiga yakni teknologi komunikasi. Dimana kehadiran alat tersebut sangat membantu segala macam aktivitas manusia dalam menghubungkan antar pribadi dalam ranah kecil hingga besar melalui beberapa perangkat berupa gadget. Sehingga manusia akan selalu terhubung secara bebas selama 24 jam melalui jaringan internet yang cukup stabil. Contoh penggunaannya ialah Smartphone, Fax, Phone, Email hingga aplikasi telekomunikasi terbaru.

4. Teknologi Pendidikan
Tentunya dunia pendidikan juga selalu mengadopsi peranan teknologi untuk kemajuan para siswa, guru, sekolah, wali murid dan semua pihak yang terlibat di dalamnya. Kehadiran teknologi tersebut dipercaya mampu untuk menumbuhkan kualitas dan mutu pendidikan ke arah yang lebih maju dan berkembang berkat adanya pembelajaran terpadu. Sehingga proses kegiatan belajar mengajar menjadi lebih efisien, praktis dan kontekstual. Contohnya yaitu pembelajaran daring, alat laboratorium, program komputer, metode pengajaran dan lain – lain.

5. Teknologi Konstruksi
Siapa sangka bahwa konstruksi juga memiliki teknologi yang mampu menciptakan kecepatan dalam urusan pekerjaan lapangan. Yang mana setiap arsitek, kontraktor, produsen hingga kuli bangunan akan semakin terampil dalam menghasilkan struktur bangunan yang jauh lebih mapan dari pada sebelumnya. Berbekal teknologi masa kini, durasi pekerjaan mereka bisa dipangkas menjadi lebih singkat dengan hasil yang sangat sempurna. Sementara detail contoh teknologinya berupa alat berat, sarana pertukangan, mesin kerja dan lain sebagainya.

6. Teknologi Kesehatan
Teknologi kesehatan menjadi hal yang paling penting dalam kehidupan nyata. Sebab dulunya banyak orang awam yang lebih percaya tentang pengobatan herbal atau buatan secara alami untuk mengobati segala macam penyakit tanpa memerlukan diagnosa lebih lanjut. Namun kini kemunculan alat canggih sangat membantu peran dokter untuk melawan doktrin manusia terhadap pengobatan yang tidak seharusnya dilakukan. Sebab saat ini berbagai rumah sakit telah memiliki alat canggih untuk menjaga kesehatan tubuh, contohnya yaitu software kesehatan, infus, alat suntik, stetoskop, termometer dan peralatan medis lainnya.

7. Teknologi Arsitektur
Tak jauh beda dengan konstruksi, teknologi arsitektur telah menjamin semua arsitek untuk memiliki kelas tersendiri dalam menyediakan pola dan desain bangunan berdasarkan permintaan para klien. Mereka tidak serta merta membuat rancangan bangunan tanpa bekal dan bantuan software tertentu. Tak hanya memudahkan kinerja pada kontraktor, teknologi tersebut juga menghasilkan kesempurnaan terhadap semua sisi interior dan eksterior. Contohnya yaitu desain bangunan, rekayasa bangunan, pemusatan biaya anggaran dan masih banyak lagi.

8. Teknologi Pertanian
Saat ini kemunculan para petani di sawah dan ladang mulai mengalami kembang kempis. Yang artinya jasa mereka boleh jadi tidak dibutuhkan lagi dalam menyuburkan setiap tanaman. Teknologi pertanian memiliki manfaat yang sangat penting untuk meningkatkan kualitas dan mutu panen baik setiap bulan atau beberapa bulan sekali sesuai ketentuan. Banyak dari mereka yang lebih menggunakan mesin untuk bertani demi mendapatkan hasil terbaik. Contohnya berupa mesin cacah, traktor, pengering padi, mesin pembasmi hama dan lain – lain.

9. Teknologi Bisnis
Sejak dulu hingga kini bisnis merupakan upaya untuk memakmurkan setiap manusia dalam mencapai kesejahteraan hidup. Sebab siapa yang memiliki ketekunan tinggi maka dialah yang berhak untuk menjadi jutawan. Teknologi dalam sektor bisnis sangat cocok untuk mendongkrak berbagai usaha mulai dari UMKM, Ruko, Kost, Online Shop dan lain – lain. Sehingga mereka yang terlihat aktif semakin mudah untuk mendapatkan keuntungan berganda. Contoh teknologinya ialah layanan internet, transaksi online, pemasaran daring hingga pelayanan interaktif 24 jam.

10. Teknologi Digital
Dan teknologi digital merupakan hal yang menjadi viral sejak 2 tahun silam, tepatnya masa pada pandemi COVID-19. Artificial Intelligence (AI) merupakan salah satu ilmu komputerisasi yang mengadopsi mesin untuk meningkatkan kecerdasan bantuan. Para ahli pun menambahkan ilmu saraf, psikologi, teknik, komputer, ekonomi, filsafat hingga matematika untuk menciptakan suatu karya. Dan contoh nyata yang telah berkembang adalah fitur rekomendasi, asisten virtual, Google dan dunia digital lainnya.